Kuartal I Tahun 2023, Penyaluran Kredit Bank Danamon Rp 151,8 Triliun


TEMPO.CO, Jakarta – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon/BDMN) mencatat total penyaluran kredit dan pembiayaan perdagangan (trade finance) sebesar Rp151,8 triliun pada kuartal I-2023.

Menurut Direktur Utama Danamon Daisuke Ejima dalam keterangan diterima di Jakarta, Sabtu, menyebutkan capaian tersebut didukung oleh pertumbuhan di setiap segmen bisnis, termasuk PT Adira Dinamika Multifinance Tbk atau Adira Finance.

Anak perusahaan Danamon itu membukukan pertumbuhan sebesar 48 persen untuk pembiayaan baru bila dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 33 persen.

“Ini baru sebuah permulaan, kami akan terus berinovasi, mencari cara yang lebih baik dalam melayani dan memberikan solusi keuangan bagi para nasabah kami, mencapai rekor kinerja yang lebih baik, serta memperkuat kolaborasi antara MUFG dan Adira Finance sebagai satu grup,” kata Daisuke.

Di sisi lain, total pendanaan BDMN tumbuh sebesar 2 persen secara tahunan menjadi Rp138,6 triliun.

Sementara dari sisi profitabilitas, Net Interest Margin (NIM) meningkat 50 basis poin (bps) secara tahunan dengan tren kuartalan yang stabil. Capaian tersebut menunjukkan NIM naik menjadi 8,4 persen dari yang sebelumnya sebesar 7,9 persen pada periode yang sama tahun lalu.

Selanjutnya: pendapatan operasional perbankan meningkat 6 persen 





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »